PENGARUH PENGETAHUAN PERPAJAKAN DAN PENERAPAN E-SPT PPh ORANG PRIBADI TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK PADA CV. MIKITA

  • Dwiyatmoko Puji Widodo Universitas Bina Sarana Informatika
  • Hartanti Hartanti Universitas Bina Sarana Informatika
Keywords: Pengetahuan perpajakan, Penerapan e-SPT, Kepatuhan perpajakan

Abstract

Direktorat Jenderal Pajak senantiasa untuk terus meningkatkan kualitas pelayanannya terhadap wajib pajak. Salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan adalah dengan menerapkan sistem elektronik dalam pelaporan pajak seperti e-Filling, e-SPT, e-Faktur. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari pengetahuan perpajakan dan penerapan e-SPT PPh Orang Pribadi terhadap kepatuhan wajib pajak. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dengan metode survey dan menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada wajib pajak karyawan pada CV. Sedangkan metode analisis yang digunakan analisis kuantitatif dengan uji statistik korelasi, regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang kuat antara pengetahuan perpajakan dan Penerapan E-SPT PPh orang pribadi terhadap kepatuhan perpajakan. Dan terdapat pengaruh yang signifikan antara pengetahuan perpajakan dan Penerapan E-SPT PPh orang pribadi terhadap kepatuhan perpajakan

 

References

Carolina, Veronica. 2009. Pengetahuan Pajak. Jakarta. Salemba Empat
Direktorat Penyuluhan Pelayanan dan Hubungan Masyarakat. 2010. Undang-Undang Nomor 36 tahun 2008 mengenai Pajak Penghasilan. Jakarta. Direktorat Jenderal Pajak.
Direktorat Penyuluhan Pelayanan dan Hubungan Masyarakat. 2010. Undang-Undang Nomor 42 tahun 2009 mengenai Pajak Pertambahan Nilai. Jakarta. Direktorat Jenderal Pajak.
Direktorat Penyuluhan Pelayanan dan Hubungan Masyarakat. 2010. Undang-Undang Nomor 16 tahun 2009 mengenai Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan. Jakarta. Direktorat Jenderal Pajak.
Ilyas, Wirawan B. dan Richard Burton. 2007. Hukum Pajak. Edisi Lima. Jakarta Salemba Empat.
Mardiasmo. 2011. Perpajakan. Edisi Revisi. Yogyakarta. Andi Ofset.
Pandiangan, Liberti. 2008. Modernisasi dan Reformasi Pelayanan Perpajakan. Jakarta. PT Elex Media Komputindo.
Rahayu, Siti Kurnia. 2017. Perpajakan (Konsep dan Aspek Normal). Bandung. Rekayasa Sains.
Santoso, Singgih. 2009. Panduan lengkap Menguasai Statistik dengan SPSS 17. Jakarta. PT Elex Media Komputindo.
Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung Penerbit Alfabeta.

Soemitro. 1991. Pengantar Ilmu Perpajakan Jakarta. PT. Alex Komputindo.
Setiawan, Agus. 2010. Petunjuk Praktis Pemotongan dan Pemungutan PPh. Bandung. Ghalia Indonesia.
Sumarsan, Thomas. 2012. Perpajakan Indonesia. Edisi 2. Jakarta. Indeks,
Waluyo, (2011). Perpajakan Indonesia. Penerbit Salemba Empat, Jakarta
Published
2019-06-18